Kamis, 11 Oktober 2018

Lanjutan.... (Jilid 2) "Pancasila Zaman Kemerdekaan"

C.      Pancasila yang Disahkan (Dasar Negara Pancasila)
Hasil gambar untuk pancasila
Dalam perjalanannya menuju pengesahan Pancasila sebagai dasar negara walaupun telah terjadi consensus secara luas dan rancangan UUD 1945 telah disetujui. Satu orang yakni Muhammad Yamin dan bagi kaum anggota golongan kebangsaan, pencantuman “tujuh kata” dalam Piagam Jakarta dianggap sebagai pemberian hak khusus terhadap golongan Islam. Hal yang mengganjal ini dianggap tidak cocok bagi perekat seluruh keberagaman di Indonesia.
Sebuah kondisi canggung seperti ini terus mewarnai perjalanan BPUPKI hinga dibubarkan dan digantikan oleh PPKI (Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia) yang nantinya bertugas mengesahkan Pancasila sebagai Dasar Negara.
Gambar terkait
“PANCASILA 

ZAMAN 

KEMERDEKAAN”

Author : Satryo Sasono

Jilid I


     

A.    Fase Pembuahan (Embrio Pancasila)

Cikal bakal kelahiran Pancasila sebagai dasar negara Indonesia merdeka telah dimulai 20 tahun jauh sebelum proklamasi kemerdekaan Indonesia dikumandangkan oleh Ir. Soekarno sebagai presiden pertama Republik kala itu.
Sejak tahun 1924, sebuah perkumpulan yakni “Perhimpunan Indonesia” di Belanda telah merumuskan beberapa konsepsi ideology politik tentang tujuan kemerdekaan berupa empat prinsip utama yakni : persatuan nasional, solidaritas, non-kooperasi, dan kemandirian (self help). Persatuan nasional dimaknai sebagai bersatunya keragaman ideology dan identitas (etnis, agama dan kelas). Kemudian solidaritas dimaknai sebagai hilangnya penindasan dan perbedaan diantara rakyat Indonesia serta menjauhkan kepentingan golongan demi tercapainya kemerdekaan.

Perbandingan Sistem Ekonomi

  “SISTEM EKONOMI ISLAM DALAM PERBANDINGAN  DENGAN EKONOMI KAPITALIS DAN SOSIALIS” Satryo Sasono 1 1.     Sistem Ekonomi Kapitalis Sis...